PT Delegasi Teknologi Indonesia
MTH Square Ground Floor (GF) A4,
Jl. Letjen M.T. Haryono Kav. 10, Desa/Kelurahan Bidara Cina,
Kec. Jatinegara Jakarta Timur,
DKI Jakarta 13330
Indonesia
(021) 58905002
0812 2200 3011
hey@delegasi.co
Edukasi Bisnis
November 27, 2023
Krisna Prihantoro
Memahami kebutuhan dan harapan pelanggan tidak hanya membantu bisnis tetap relevan di pasar, tetapi juga memperkuat hubungan jangka panjang. Inilah mengapa setiap bisnis harus memahami manfaat CRM dan mengintegrasikannya sebagai instrumen vital dalam mengelola hubungan dengan pelanggan.
Melalui artikel ini, Delegasi akan memandumu memahami CRM secara lebih mendalam. Pemahaman ini menjadi landasan yang bisa memberikan dampak positif dalam hubungan bisnismu dengan pelanggan.
CRM atau atau Customer Relationship Management adalah pendekatan menyeluruh untuk mengelola dan menganalisis interaksi antara bisnis dan pelanggan. Tujuan utama dari CRM adalah untuk meningkatkan hubungan bisnis, menyederhanakan proses, dan meningkatkan profitabilitas dengan memanfaatkan data dan wawasan pelanggan.
Pendekatan ini memungkinkan bisnis untuk mengumpulkan, menyimpan, dan mengelola informasi pelanggan dalam basis data terpusat, memberikan wawasan holistik terhadap setiap interaksi yang terjadi antara pelanggan dengan bisnis.
CRM menawarkan berbagai manfaat untuk bisnis kamu. Manfaat-manfaat ini membantu bisnismu mengoptimalkan tingkat konversi yang pada akhirnya mendorong pertumbuhan yang signifikan.
Manfaat CRM yang pertama adalah kemampuan untuk menyajikan wawasan penting, seperti preferensi, riwayat pembelian, dan interaksi yang dilakukan sebelumnya. Melalui wawasan tersebut, kamu bisa merancang strategi yang lebih relevan untuk terhubung lebih erat dengan pelanggan.
Sistem CRM membantu mengoptimalkan proses bisnis dengan menyediakan informasi yang terpusat dan mudah diakses. Ini memungkinkan terjadinya efisiensi operasional. Pemantauan yang cermat terhadap perjalanan pembelian pelanggan juga mampu membantu mengidentifikasi area di mana efisiensi dapat dilakukan.
Selain menciptakan hubungan yang lebih erat, wawasan yang disajikan juga memungkinkanmu merancang kampanye marketing yang lebih efektif. Pemahaman yang lebih baik tentang perilaku dan preferensi pelanggan menjadi kunci untuk pesan yang lebih terarah dan relevan.
CRM juga membantu menciptakan konsistensi dalam setiap interaksi dengan pelanggan. Pesan, tanggapan atau layanan yang konsisten dalam setiap interaksi dapat memperkuat citra merek dan kepercayaan pelanggan. Hal ini menciptakan pengalaman pelanggan yang positif dan dapat meningkatkan loyalitas mereka terhadap brand kamu.
Kwitansi adalah dokumen yang menyatakan rekaman transaksi jual-beli sementara invoice merupakan dokumen tagihan pembayaran yang dibuat oleh penjual untuk pembeli. Kwitansi diberikan ketika pembeli sudah melunasi pembayaran sedangkan invoice diberikan ketika pembeli belum melakukan pembayaran.
Nomor invoice adalah bagian yang penting. Nomor ini terdiri dari sekumpulan angka unik sesuai dengan ketentuan perusahaan penerbit sesuai dengan urutan transaksi. Nomor invoice sangat berguna ketika kamu ingin melakukan pelacakan pembelian atau penjualan.
Invoice diterbitkan oleh pihak yang menyediakan jasa atau barang. Dengan kata lain, invoice dibuat oleh penjual kemudian diserahkan kepada pembeli.
Invoice dibuat oleh penjual sebagai dokumen tagihan. Oleh karena itu, invoice dibuat sebelum pembeli melakukan pembayaran. Invoice juga harus dibuat sebelum pembeli mengirim barang atau menyediakan jasa yang dibeli.